Buah Kurma |
Buah kurma dalam bahasa arab di kenal dengan nama Tamr, sedangkan dalam bahasa latin buah kurma di sebut dengan Phoenix dactylifera, yang mana pohon kurma adalah tanaman palma (Arecaceae) dalam genus Phoenix, buahnya dapat dimakan. meskipun tempat asalnya tidak diketahui hal ini di sebabkan pohon kurma telah sejak lama dibudidayakan, kemungkinan besar tanaman ini berasal dari tanah sekitar Teluk Persia. Pohonnya berukuran sedang dengan tinggi sekitar 15-25 m, tumbuh secara tunggal atau membentuk rumpun pada sejumlah batang dari sebuah sistem akar tunggal. Daunnya memiliki panjang 3-5 m, dengan duri pada tangkai daun, menyirip dan mempunyai sekitar 150 pucuk daun muda; daun mudanya berukuran dengan panjang 30 cm dan lebar 2 cm. Rentangan penuh mahkotanya berkisar dari 6-10 m.
Ada banyak sekali manfaat dari buah kurma yang wajib anda ketahui, yang pertama kurma biasa di gunakan Nabi Muhammad Untuk menTahnik bayi yang baru lahir dan mendo'akan keberkahan bayi tersebut, dan masih banyak lagi manfaat buah kurma untuk kesehatan, silahkan anda simak langsung di bawah ini.
Manfaat Buah Kurma Untuk Kesehatan Tubuh
Nutrisi Lengkap Untuk Tulang Anda.
Seiring bertambahnya usia, kepadatan dan kekuatan tulang seseoran juga akan menurun. Kurma mengandung sumber mineral serta selenium, magnesium, mangan serta tembaga, kelima zat tersebut merupakan nutrisi yang sangat dibutuhkan untuk kesehatan tulang serta mampu melawan pengeroposan tulang atau osteoporosis.
Penambah Energi Yang Cepat.
Di Akhir Aktivitas pekerjaan yang dilakukan seseorang, rasa letih, lesu, capek tentu menjadi masalah yang sering dialami semua orang. Kurma mengandung kadar gula alami yang cukup tinggi (glukosa, sukrosa dan fruktosa) yang bermanfaat untuk mengembalikan energi tubuh yang terkuras saat beraktivitas padat.
Penangkal Anemia Yang Efektif.
Buah Kurma mengandung sejumlah besar zat besi didalam buahnya. Jadi, sangat baik bagi mereka yang sering terkena gejala anemia atau kurang darah dalam kehidupannya.
Menyehatkan Sistem Pencernaan.
Kurma mengandung sejumlah serat larut dan asam amino yang bermanfaat membantu proses pencernaan makanan berlangsung lebih baik dan efisien. Sehingga mampu meringankan kerja sistem pencernaan seseorang.
Mengatasi Sembelit Dengan Mudah.
Selama ini gejala susah buang air besar atau sembelit menjadi masalah serius bagi sebagian orang. Kurma mengandung sejumlah besar serat yang dapat meringankan dan mengatasi sembelit yang anda secara alami.
Mengoptimalkan Kerja Otak Anda.
Kurma menjadi salah satu makanan terbaik untuk organ otak anda. Ini dikareakan, kurma mengandung kalium yang berfungsi meningkatkan kesehatan dan kecepatan berpikir otak anda.
Jantung Yang Lebih Terjaga Kesehatannya.
Kurma mengandung sejumlah besar potasium yang berfungsi membantu menghindarkan seseorang dari resiko serangan stroke serta berbagai penyakit jantung lainnya.
Akan sangat panjang sekali jika saya bahas semua manfaat buah kurma dalam artikel kali ini, oleh karenanya pada kesempatan kali ini, hanya 7 manfaat yang saya coba informasikan kepada anda semuanya, saya berharap artikel yang saya tulis ini bisa bermanfaat untuk anda semua. dan anda juga bisa membaca artikel kami sebelumnya yakni manfaat timun, terima kasih.
0 Response to "Rahasia dan Manfaat Buah Kurma"
Posting Komentar